Kadisdik Banjar Tegur Sekolah Bandel, Karena Sudah Ada Edaran Mengatur Acara Perpisahan


MARTAPURA – Kadisdik Banjar Liana Penny A menegaskan akan menegur keras sekolah di bawah binaannya bila tak mengindahkan edaran pihaknya.

Rabu (16/4/2025), Liana menjelaskan bahwa pihaknya sebenarnya sudah jauh hari mengirim edaran ke SD maupun SMP di Kabupaten Banjar untuk tidak menggelar acara perpisahan yang mewah atau malah membebani orang tua siswa.

Acara perpisahan, menurutnya, mesti sederhana dan yang penting bermakna. “Saya akan tegur sekolah yang tidak sejalan dengan edaran,” tegasnya.

Bupati Banjar H Saidi Mansyur menghendaki instansi terkait agar mengecek sekolah tertentu yang masih bandel, agar tidak muncul riak-riak di masyarakat utamanya orang tua siswa yang kurang mampu malah terbebani sumbangan acara perpisahan.

Tinggalkan komentar