
Martapura – Suasana haru dan rasa syukur menyelimuti kedatangan para jemaah haji kloter 10 asal Kabupaten Banjar yang tiba di Mahligai Sultan Adam, Martapura, Kamis (3/7/2025) pagi.
Sebanyak 332 jemaah disambut langsung oleh pihak keluarga, sementara 88 jemaah lainnya diarahkan menuju Terminal Gambut. Total jemaah dalam kloter ini berjumlah 423 orang.
Namun, kepulangan jemaah kali ini turut diselimuti kabar duka. Salah satu anggota rombongan, Lutfi Inani Bin Masri Zain (58), warga Tanjung Rema Darat, Kabupaten Banjar, dinyatakan wafat dalam perjalanan pulang dari Tanah Suci, dimana Almarhum berangkat sendiri tanpa pendampin, Almarhum wafat saat berada di dalam pesawat.
Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Debarkasi Banjarmasin sekaligus Kepala Kanwil Kementerian Agama Kalimantan Selatan, M Tambrin, membenarkan kabar tersebut.









Tinggalkan komentar