Kontingen Porprov Banjar Gerilya ke Pelaihari

MARTAPURA – Tuan rumah Porprov Kalsel 2025 Tanah Laut mesti bersiap menghadapi kontingen Porprov Banjar yang bakal bergerilya dalam waktu dekat. Padahal, gelaran ajang ini baru akan dilaksanakan pada 25 Oktober – 4 November 2025.

Ya, kontingen Banjar bakal bergerilya untuk berburu sesuatu. Untuk kali ini bukan medali, melainkan rumah untuk penginapan bagi para atlet dan pelatih.

Senin (18/8/2025), di Kantor KONI Banjar, Martapura, pengurus KONI Banjar mengarahkan perwakilan 46 cabor untuk mencari penginapan yang layak selama para atlet dan pelatih beraksi di Tala.

“Diharapkan penginapan ini layak dan dekat dengan venue masing-masing cabor,” ujar Hasbi Salim, Ketua Bidang Prestasi KONI Banjar.

Sudah disiapkan dana sekitar Rp400 juta yang dibagi bervariasi mulai 5 juta rupiah hingga 10 juta rupiah bergantung kecil besarnya jumlah atlet dan pelatih masing-masing cabor.

Perwakilan cabor mesti cepat memesan penginapan agar tidak sampai kehabisan, mengingat 11 daerah lain tentu sedang mencari hal serupa. (ap)

Tinggalkan komentar