Rakor KONI Banjar Jelang Pemberangkatan Kontingen ke Porprov Tala


MARTAPURA – KONI Banjar menggelar rapat koordinasi dengan cabor-cabor binaan, di Sekretariat KONI Banjar, di Albasia Martapura, Selasa (7/10/2025) malam.

Rakor dipimpin langsung oleh Sekretaris KONI Banjar Irwan Bora. Tujuan rakor adalah memantapkan persiapan pemberangkatan kontingen Banjar menuju Porprov Tala 2025 yang akan berlangsung 23 Oktober hingga 14 November 2025 dalam waktu dekat ini.

Diikuti oleh seluruh perwakilan 46 cabor dan pengurus KONI Banjar, Irwan ingin mengetahui sejauh mana kesiapan cabor-cabor menjelang Porprov Tala.

Sejumlah kendala fasilitas cabor tertentu dalam rakor itu coba dicarikan solusinya, sehingga para atlet dan pelatih bisa optimal ketika bertanding, berlomba dan berjuang demi nama Bumi Serambi Mekkah.

“Ada pula kendala atlet-atlet yang berstatus pelajar terkait dispensasi. Semoga semua pihak terkait bisa mendukung menyukseskan atlet kita berprestasi optimal di ajang Porprov,” beber Irwan.

Pemantapan juga berkaitan dengan pembagian tugas panitia kontingen untuk mempermudah pemantauan cabor ketika bertanding dan berlomba.

Soal-soal teknis penginapan selama di Tala juga dibahas dalam pertemuan tersebut. Juga rencana penyelesaian transfer hibah pembinaan tahap dua ke cabor-cabor, juga terkait soal bonus.

Bidang Prestasi KONI Banjar Hasbi Salim mengingatkan juga kepada pengurus cabor agar disiplin memenuhi syarat administrasi dan rajin komunikasi jika diminta KONI Banjar, sehingga tidak terjadi miskomunikasi.

Tinggalkan komentar